Universitas Harapan Bangsa
UHB News

UHB News


Information

Date25 June 2015 12:08 pm
ByAdmin
Views761




Berita

STIKES Harapan Bangsa Dan HIPMI PEDULI

Date25 June 2015 12:08 pm
ByAdmin
Views761

PURWOKERTO – Untuk menyambut datangnya bulan suci Ramadhan, STIKES Harapan Bangsa dan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) BPC Banyumas untuk menggelar pemeriksaan kesehatan gratis pada kaum dhuafa. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jum’at 12 Juni di d'Saung Hall Resto yang lalu.

Pada acara tersebut, dilakukan pengecekan kesehatan gratis kepada 100 dhuafa oleh mahasiswa STIKES Harapan Bangsa yang telah berpengalaman dalam kegiatan-kegiatan bhakti sosial serupa. Tak kurang dari 10 mahasiswa STIKES Harapan Bangsa yang terdiri dari mahasiswa keperawatan semester 8 dan 6 terlibat dalam kegiatan tersebut. Dosen perawat dan Petugas labolatorium STIKES Harapan Bangsa juga tampak mendampingi para mahasiswa dalam melakukan kegiatan ini.

Selain melakukan pengecekan tekanan darah dan gula darah sewaktu kepada para pengunjung, mahasiswa STIKES Harapan Bangsa juga terlibat dalam pembagian pakaian bekas kepada para dhuafa dan santunan pada anak yatim.

Bupati Banyumas Ir. Ahmad Husein yang juga turut hadir pada kegiatan ini sangat mengapresiasi dan mengharapkan acara serupa dapat terus dilakukan untuk dapat memberikan kesejahteraan lebih kepada masyarakat yang membutuhkan.

 

Sumber: Radar Banyumas


Prev/Next News




© 2024 - www.uhb.ac.id Universitas Harapan Bangsa - Kerjasama dengan Radar Banyumas.
Hak Cipta Dilindungi Oleh Undang-Undang

Menu