Universitas Harapan Bangsa
UHB News

UHB News


SHB Selesaikan Lima Judul Monev Pengabmas

Information

Date8 August 2018 9:40 am
ByAdmin
Views830




Berita

SHB Selesaikan Lima Judul Monev Pengabmas

Date8 August 2018 9:40 am
ByAdmin
Views830

PURWOKERTO - Monitoring evaluasi internal merupakan kegiatan untuk memonev laporan kemajuan yang sudah dilakukan oleh peneliti/pelaksana pengabmas. Monev dilaksanakan pada akhir Juli 2018, di STIKES Harbang. 

Ketua LPPM Ema Wahyu Ningrum SST MKes mengatakan, tahun ini jumlah judul yang mendapatkan hibah penelitian dan pengabmas sejumlah 5 judul. Dengan rincian 4 penelitian skim Penelitian Dosen Pemula (PDP) dan 1 pengabdian skim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM).

"Karena stikes merupakan perguruan tinggi dalam kluster binaan, maka untuk reviewer dibantu oleh reviewer eksternal dan Unsoed," katanya. 

Dalam kegiatan monev tersebut seluruhnya berjalan lancar, luaran-luaran yang dihasilkan oleh dosen peneliti pada tahun ini mengalami peningkatan dibandingkan tahun lalu. Karena memang tuntutan dari Ristekdikti penelitian dan pengabmas tahun ini adalah berbasis luaran. 

Seluruh dosen peneliti dalam kegiatan monev tersebut dilaporkan semuanya sudah mensubmit artikelnya di jurnal berISSN bahkan sudah ada yang terpublish, sudah melakukan oral presentasi, menyusun monograf bahkan sudah dalam proses editing oleh penerbit dan menciptkan produk Teknologi Tepat Guna (TTG). 

"Untuk yang pengabmas, berupa peningkatan pemberdayaan masyarakat dalam hal kesehatan reproduksi remaja dan lansia," jelasnya. 

Harapan ke depan, semakin banyak proposal dosen yang di acc oleh DIKTI, sehingga banyak dosen yang menjadi termotivasi untuk melakukan penelitian dan pengabmas. Membuat luaran yang banyak sehingga bisa membantu dosen tersebut untuk lebih profesional dalam menjalankan tridharma PT dan membantu untuk proses kenaikan jabatan.


Prev/Next News




© 2024 - www.uhb.ac.id Universitas Harapan Bangsa - Kerjasama dengan Radar Banyumas.
Hak Cipta Dilindungi Oleh Undang-Undang

Menu