Universitas Harapan Bangsa
UHB News

UHB News


Information

Date13 February 2015 11:23 am
ByAdmin
Views788




Berita

STIKes Harapan Bangsa akan Gelar Futsal Cup II 2015

Date13 February 2015 11:23 am
ByAdmin
Views788

www.shb.ac.id - Puluhan tim SMA se-Kabupaten Banyumas dan sekitarnya, akan ambil bagian dalam STIKes Harapan Bangsa Futsal Cup II 2015. Peserta yang ikut turnamen ini mencapai 34 tim SMA/sederajat. “Antusias peserta sangat tinggi, bahkan masih banyak SMA/SMK/MA yang ingin mendaftar akan tetapi kuota sudah terpenuhi. “ jelas Ketua Panitia SHB Futsal Cup II, Irwanto ST MSi.

Dia berharap kompetisi ini dapat berlangsung sukses. Total uang pembinaan disediakan panitia Rp 8,5 juta. Dengan memperebutkan hadiah juara I berupa uang pembinaan Rp 3 juta dan tropi bergilir. “Kami ingin mendidik agar mereka tidak hanya jago kandang. Kami berharap mereka dapat menambah pengalaman bertanding , sehingga memacu semangat berprestasi, juga bagi pelajar-pelajar lainnya,†ujar Irwanto.

Turnamen ini adalah agenda tahunan STIKes Harapan Bangsa. Ada tropi bergilir yang akan diperebutkan. Saat ini, tropi bergilir masih dipegang SMAN 1 Bawang, Banjarnegara. Seluruh pertandingan fase group akan diselenggarakan Sabtu-Minggu (14-15/2) untuk babak penyisihan. Babak perdelapan final dan final, dilaksanakan 21-22 Februari 2015. Tahun ini lomba futsal lebih spesial karena disertai lomba best supporter dan lomba fotografi. Lomba best supporter tidak dipungut biaya.


Prev/Next News




© 2024 - www.uhb.ac.id Universitas Harapan Bangsa - Kerjasama dengan Radar Banyumas.
Hak Cipta Dilindungi Oleh Undang-Undang

Menu