Universitas Harapan Bangsa
UHB News

UHB News


Information

Date4 December 2014 10:46 am
ByAdmin
Views770




Berita

STIKES Harapan Bangsa mengadakan kegiatan Safety Riding

Date4 December 2014 10:46 am
ByAdmin
Views770

www.shb.ac.id - Tingginya angka kecelakaan yang banyak melibatkan kendaraan bermotor di jalan raya khususnya di Kabutapan Banyumas maka STIKES Harapan Bangsa Purwokerto mengadakan acara Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas, yang diikuti oleh seluruh civitas akademika (19/11) bekerjasama dengan Satuan Lalu Lintah Polres Banyumas.

 

Ketua STIKES Harapan Bangsa dr Pramesti Dewi MKes menyampaikan dalam sambutannya “bahwa karena tingginya intensitas kecelakaan lalu lintas maka mahasiswa agar berhati-hati dan mengikuti tata tertib lalu lintas, mahasiswa juga harus memiliki SIM dan menggunakan perlengkapan berkendara agar aman dan terhindar dari kecelakaanâ€.

 

Sosialisasi tertib berlalu lintas dihadiri oleh Satlantas Banyumas, dan Bapak Iptu Sugeng Rikustowo selaku Kanit Satlantas menjadi pembicara dalam acara tersebut. Iptu Sugeng mengatakan “Kabupaten Banyumas menjadi barometer bagi Propinsi Jawa Tengah dalam hal kecelakaan lalulintas. Bahwa tingkat kecelakaan tertinggi terjadi di Kabupaten Banyumas. Setiap hari, rata-rata 1 orang meninggal akibat kecelakaanâ€. Menurut beliau, kecelakaan yang terjadi selalu diawali dengan pelanggaran lalu lintas. untuk itu sangat diperlukan pemahaman dan niat untuk tertib berlalu lintas. 3 hal yang harus selalu dilakukan seorang pengendara yaitu, merawat kendaraannya dengan baik, memeriksa kondisi kendaraan, seperti lampu, rem, tekanan angin ban dan bahan bakar kendaraan sebelum digunakan, dan menggunakan perlengkapan berkendara seperti helm, sarung tangan, jaket dan sepatu.

 

Harapannya, setelah diadakan acara tersebut maka kesadaran untuk tertib berlalu lintas akan semakin meningkat, tidak ada lagi niat untuk bermain-main dengan maut di jalan dengan mengabaikan dan meremehkan tata tertib lalu lintas.


Prev/Next News




© 2024 - www.uhb.ac.id Universitas Harapan Bangsa - Kerjasama dengan Radar Banyumas.
Hak Cipta Dilindungi Oleh Undang-Undang

Menu