Universitas Harapan Bangsa
UHB News

UHB News


Information

Date19 March 2020 9:14 am
ByKUIP
Views507




Universitas Harapan Bangsa Menerapkan E-Learning Sebagai Bentuk Kewaspadaan Dan Pencegahan Penyebaran Infeksi Covid-19

Date19 March 2020 9:14 am
ByKUIP
Views507

Sebagai upaya mecegah penyebaran virus corona (Covid-19), Universitas Harapan Bangsa menerapkan kegiatan pembelajaran jarak jauh (e-Learning). Proses kegiatan e-learning berlaku mulai kamis (19/03/2020) dengan menggunakan platform SCALSA yang tersedia di website resmi Universitas Harapan Bangsa yaitu uhb.ac.id.
Kebijakan tersebut dikeluarkan secara resmi oleh Rektor UHB, dr. Pramesti Dewi, M.Kes pada minggu (15/03/2020) melalui surat edaran bernomor SE/01/03/2020. Kebijakan ini diambil bersamaan dengan WHO (World Health Organization) yang menetapkan merubah status infeksi Covid-19 sebagai pandemi.
Himbauan untuk hidup bersih dan sehat serta menjaga asupan makan juga olah raga yang teratur menjadi perhatian utama bagi seluruh sivitas akademika Universitas Harapan BAngsa.
Surat edaran (SE) tentang kewaspadaan dan pencegahan penyebaran infeksi covid-19 di lingkungan Universitas Harapan Bangsa juga menghimbau untuk melaksanaan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang melibatkan pengumpulan data dan aktivitas bersama masyarakat serta kegiatan seminar atau workshop harus disertai tindakan kewaspadaan dan pecegahan infeksi covid-19 semaksimal mungkin atau dapat dijadwalkan ulang sesuai dengan perkembangan keadaan.
Rektor Universitas Harapan Bangsa sangat menganjurkan sivitas akademika untuk tidak melakukan perjalanan didalam negeri dan luar negeri yang tidak penting.


Prev/Next News




© 2024 - www.uhb.ac.id Universitas Harapan Bangsa - Kerjasama dengan Radar Banyumas.
Hak Cipta Dilindungi Oleh Undang-Undang

Menu